Adaptive Cruise Control Pajero, Bantu Lancarkan Perjalanan

Posted on

Adaptive Cruise Control Pajero mampu menunjang keselamatan pengendara. Hal inilah yang membuat keberadaan fitur tersebut begitu penting. Kendati demikian, masih ada sebagian pecinta otomotif yang belum mengenal fitur ini secara lebih mendalam.

Adaptive Cruise Control Pajero, Bantu Lancarkan Perjalanan
mitsubishi-motors.co.id

Karena perlu mengenalnya, tentu tidak memanfaatkannya sebaik mungkin. Oleh karena itu, pastikan memahami fitur ini dengan baik. Dengan demikian, bisa lebih maksimal saat menggunakannya.

Fungsi Adaptive Cruise Control Pajero

Mitsubishi Pajero Sport termasuk salah satu mobil berkualitas karena memiliki spesifikasi gahar dan fitur memadai. Adapun salah satu fiturnya ialah Adaptive Cruise Control (ACC).

Keberadaan fitur ini berguna dalam membantu pengemudi untuk melajukan mobil tanpa menekan pedal gasnya secara terus-menerus. Bukan hanya itu, ACC juga membantu pengemudi untuk mengeram secara otomatis.

Fiturnya berfungsi saat sensor mendeteksi perlambatan kecepatan karena ada kendaraan di depannya. Kinerja ini tidak lain karena di dalam Adaptive Cruise Control Pajero ada teknologi laser yang mutakhir.

Contohnya saat pengemudi mengendarai mobil dengan kecepatan 40 km/jam. Fitur ini bisa membantu pengemudi untuk mempertahankan kecepatan mobil tersebut tanpa perlu menginjak pedal.

Cara Menggunakan Adaptive Cruise Control

Mengutip channel YouTube Zerone Japan, Adaptive Cruise Control bisa digunakan secara mudah. Pertama-tama, tinggal injak pedal gas sampai mencapai kecepatan yang diinginkan. Misalnya 50 km/jam. Kemudian aktifkan fiturnya dengan menekan tombolnya yang ada di lingkar kemudi. Dari sini pengguna tidak perlu atur pedalnya secara manual. Fitur ini bisa mempertahankan kecepatannya sehingga cocok untuk melewati jalan tol. Saat ada kendaraan di depannya pun, fitur ini bisa menurunkan kecepatan atau bahkan melakukan pengereman secara otomatis. Lalu ketika sudah cukup jauh dengan kendaraan lainnya, fitur ini bisa melaju dengan kecepatan 50 km/jam lagi sebagaimana setting penggunanya tadi.

Perbedaan Adaptive Cruise Control dan Cruise Control

Masih ada sebagian pecinta otomotif yang menganggap fitur ini sama dengan Cruise Control. Hal ini tidak lain karena penamaan keduanya yang memang mirip.

Meskipun begitu, nyatanya keduanya merupakan fitur yang berbeda. Dalam hal ini, Adaptive Cruise Control cenderung lebih fleksibel untuk pengguna aktifkan. Hal ini karena laju kecepatan mobilnya bisa disesuaikan dengan mencermati kondisi lalu lintas yang ada di sekitar.

Sedangkan fitur Cruise Control cenderung kurang fleksibel. Terlebih lagi ketika ingin melewati jalanan yang ramai. Karena hal itu, fitur ini hanya cocok untuk area jalan tol saja.

Manfaat Menggunakan Adaptive Cruise Control

Fitur canggih yang ada di Mitsubishi ini memiliki fungsi penting untuk pengguna manfaatkan sebaik mungkin. Pastikan tidak melewatkan Adaptive Cruise Control Pajero karena memang ada banyak manfaat yang bisa dirasakan nantinya. Adapun beberapa manfaatnya ialah sebagai berikut.

Menjamin Keamanan Selama Berkendara

Salah satu manfaatnya yaitu bisa menjamin keamanan selama berkendara. Mengingat, fitur ini bisa membantu pengguna untuk mengendalikan laju mobil secara otomatis.

Lebih Praktis

Manfaat berikutnya yakni pengguna bisa merasa lebih praktis. Hal ini karena pengguna tidak perlu mengatur laju kendaraan secara manual.

Hanya tinggal duduk manis, mobil bisa melaju sendiri dengan tetap memperhatikan keamanan. Dengan begitu, pengguna bisa merasa lebih hemat waktu dan tenaga.

Setelah simak uraian di atas, tentu bisa mengetahui apa itu Adaptive Cruise Control Pajero. Fitur mutakhir yang ada di Mitsubishi Pajero Sport ini memiliki fungsi penting sehingga menguntungkan setiap penggunanya. Oleh karena itu, tidak perlu ragu mengaktifkan fitur ini untuk kemudahan dan kelancaran selama berkendara. /puji